Arsip Blog

Apakah Suap Termasuk Korupsi

suap juga korupsiAda persepsi berbeda di masyarakat tentang suap. Ada yang menganggap jika suap itu bukan termasuk korupsi tetapi kecurangan untuk mendapatkan sesuatu yang diinginkan. Sedangkan pengertian korupsi menurut mereka adalah mengambil uang negara semata. Selain itu, bukan termasuk korupsi. Read the rest of this entry

Rantai Korupsi Tak Berujung

rantai korupsiKorupsi secara bahasa berarti penyelewengan atau penyalahgunaan uang negara atau perusahaan untuk kepentingan pribadi. Sejak berdirinya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sampai hari ini, korupsi masih tetap berlangsung. KPK ini sepertinya hanya seperti operasi polisi di jalan raya, yang tertangkap adalah mereka yang tidak beruntung karena melewati jalan yang sedang ada operasi. Sedangkan yang tidak lewat jalan tersebut, bebas melenggang.

Korupsi telah menjadi budaya. Mulanya korupsi hanyalah sebuah biji yang terbuang di tanah. Tidak pernah di duga sebelumnya. Biji korupsi tersebut kemudian tumbuh menjadi pohon kecil. Seiring dengan pertumbuhan pohon korupsi ini, akarnya semakin banyak dan membesar, menancap lebih dalam ke dalam perut bumi. Read the rest of this entry

KPK Mencari Pakar

Ini update terbaru dari KPK. Mereka membutuhkan orang-orang yang dengan suka rela membantu mereka memberantas korupsi.

Tujuan

* Mendapatkan dukungan knowledge (pengetahuan) dan skill (keahlian) dari berbagai pakar.
* Membentuk kesamaan dan kesepahaman antara KPK dengan berbagai elemen bangsa dalam memandang persoalan korupsi dan upaya pemberantasannya.
* Memperluas jaringan kerjasama dalam mengkomunikasikan program pemberantasan korupsi.

Persyaratan

1. Syarat Administrasi
* Mengisi formulir pendafataran secara online di Portal KPK.
* Mengrimkan CV lengkap dan makalah singkat ke IMPakar@kpk.go.id .
2. Syarat Teknis
* Memiliki kepakaran dalam bidang (ilmu tertentu) yang dapat digunakan dalam mendukung upaya pemberantasan korupsi
* Memiliki integritas dan nilai kepejuangan untuk bersama-sama memberantas korupsi di Indonesia
* Bersedia untuk menjadi mitra KPK dalam memberantas korupsi di Indonesia
* Bersedia untuk memberikan masukan terkait dengan pemberantasan korupsi jika diminta oleh pihak KPK
* Bersedia untuk bekerja secara sukarela dalam keadaan tertentu dan mengikuti kode etik yang berlaku di KPK selama bekerja sama dengan KPK
* Menulis makalah singkat dengan persyaratan sebagai berikut:
o Tema makalah berkaitan dengan upaya untuk memberantas korupsi
o Dikirimkan dalam bentuk soft copy, 3-5 hal, spasi 1,5 kertas A4

Untuk info lebih lanjut klik di sini